Rabu, 11 Juni 2008

SMA NEGERI 1 DEPOK Kerja Keras dan Disiplin Berbuah Prestasi

Dengan kualitas pendidikan yang unggul diharapkan SMA Negeri 1 Depok terus menelurkan putra-putri terbaik bangsa yang diharapkan kelak menjadi pemimpin masa depan. Kerja keras dan disiplin membuahkan prestasi yang tinggi.


Sejarah SMAN 1 Depok

SMA Negeri 1 Depok yang dikenal dengan nama “SMANSA” Depok berdiri sejak tahun 1979, diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin yang diabadikan dengan tugu peresmian yang ada di koridor sekolah. Sebelumnya sekolah ini berada di bawah lisensi SMA Negeri 1 Bogor, tetapi dengan berbagai pertimbangan dan tuntutan perkembangan wilayah Depok pada masa itu, berdirilah SMA Negeri 1 Depok secara mandiri dan terpisah dari SMA Negeri 1 Bogor.

Sekolah yang berlokasi di Jalan Nusantara Raya Nomor 317 Kecamatan Pancoran Mas Kota Depok ini ternyata telah mengalami 8 kali pergantian kepemimpinan. M. Djuhdi merupakan Kepala SMA Negeri 1 Depok yang pertama. Beliau menjabat dari tahun 1977-1979. Penggantinya Drs. Ngatijo menjabat sampai tahun 1982. Setelah itu, SMANSA dikepalai oleh M. Daudin tahun 1982-1986. Pada tahun 1986-1989, Drs. Rohandi Natadipura memimpin sekolah ini. Kemudian, beliau digantikan berturut-turut oleh Soegianto Suronto (1989-1993), Drs. Wirya Djaya Atmaja (1993-1995), dan Drs. H. Didi Djunaedi Samaun (1995-2002).
Kemudian berubah menjadi SMA Negeri 1 Depok pada tahun 2003 dengan kepala sekolah yang pertama Drs. H. Sukandi Mustafa. Pengembangan sains dan kedisiplinan menjadi prioritas utama pada saat Sukandi Mustafa menjadi kepala sekolah. Kewajiban memakai pin salah satunya. Pergantian kepemimpinan juga sejalan dengan bertambahnya kualitas sekolah ini baik dari segi fisik pembangunan maupun mental pendidikannya. Dulu, pada saat sekolah ini dioperasikan untuk pertama kalinya, bangunan yang ada hanya ruang kelas 1 dan 2. Pembangunan dan penambahan prasarana terus dilakukan. Kini sekolah ini memiliki 18 ruang kelas, 1 ruang guru, 1 ruang kepala sekolah, laboratorium IPA, perpustakaan, mushola, kantin, dan sarana lainnya yang menunjang pembelajaran di SMANSA. Akhirnya masyarakat pun mengakui eksistensi SMAN 1 Depok sebagai sekolah favorit. Dengan kualitas pendidikan yang unggul diharapkan SMA Negeri 1 Depok bisa menghasilkan lulusan yang diharapkan bisa menjadi pemimpin di masa depan.
Pada saat GOCARA mengunjungi SMAN 1 Depok tampak suasana begitu tenang dan nyaman, terlihat beberapa guru mondar-mandir menuju ruang tata usaha, tampak pula utusan dari Dinas Pendidikan Kota Depok dan beberapa polisi yang berjaga. Memang pada saat itu Ujian Nasional (UN) tengah digelar di SMA Negeri 1 Depok. “Memang polisi berjaga-jaga di sekolah disebabkan SMA Negeri 1 Depok ditunjuk oleh Dinas Pendidikan Kota Depok sebagai tempat penyimpanan soal-soal UN untuk seluruh sekolah Menengah Atas kota Depok,” kata Drs. H. Sukandi Mustafa kepada GOCARA.
Sebagai sekolah rintisan Sekolah Berstandar Internasional tidak main-main dalam upaya mengembangkan kreativitas muridnya. Dengan visi Menjadikan SMA Negeri 1 Depok sebagai salah satu sekolah unggulan dan terbaik di Jawa Barat. Visi tersebut diimplementasikan melalui misi sekolah, antara lain, meningkatkan kinerja aparatur sekolah yang efektif, efisien dan profesional, meningkatkan segala potensi sumber daya sekolah, mengembangkan wawasan keunggulan, kreatif dan inovatif di bidang pendidikan, dan membangun komitmen kebersamaan dan keteladanan warga sekolah yang harmonis dan religius yang dilandasi Iman dan Taqwa. Pihak sekolah terus berupaya menyempurnakan kurikulum dan metode pembelajarannya. Hal tersebut dilakukan untuk mempersiapkan siswa untuk menghadapi UN. “Dalam mempersiapkan siswa untuk menghadapi UN, pihak sekolah memberikan waktu tambahan bagi siswa sepulang dari sekolah agar siswa memiliki gambaran soal yang akan keluar nantinya,” tutur Sukandi menjelaskan.
Pihak sekolah memberikan pelatihan-pelatihan baik yang diadakan dalam di lingkungan sekolah, maupun dari pemerintah Kota Depok kepada para guru. Pemerintah Kota Depok pada saat ini memiliki perhatian yang besar dalam dunia pendidikan. Pemerintahan Kota Depok telah membantu sekolah-sekolah di wilayah Kota Depok dalam menyediakan sarana dan prasarana sekolah seperti membangun Laboratorium dan perbaikan infrastruktur lainnya. Bantuan ini dirasakan sangat besar manfaatnya bagi pihak sekolah termasuk SMA Negeri 1 Depok. “Perhatian pemerintah Kota Depok sangat besar terbukti dengan bantuan pembuatan laboratorium sekolah,” kata Sukandi.
Prestasi Tinggi Diraih dengan Kerja Keras
SMA Negeri 1 Depok memiliki fasilitas pendukung yang memadai seperti, Laboratorium IPA, Laboratorium LAN & Internet, Laboratorium Komputer, Laboratorium Bahasa, Lab. Hidroponik, Ruang Audio Visual, Ruang Kesenian, Perpustakaan, Lapangan Olah Raga (Tennis, Voli, Futsal, Lompat Jauh, tenis meja, Senam Lantai), Ruang OSIS, Ruang Koperasi, Siswa Ruang UKS/PMR, dan Ruang Ganti telah diaktifkan Hotspot Area SMANSA siswa serta bagi siswa pengguna Notebook yang memiliki fasilitas wireless, agar para siswa dapat mengakses internet secara lebih mudah dan gratis di sekolah. Dalam meningkatkan kreativtas siswa SMA Negeri 1 Depok memiliki banyak ekstrakurikuler. Yakni, bagi siswa yang gemar foto dapat ikut Focus, PEPALA (Pelajar Pecinta Alam), EC (English Club) , Rohis, Rokris, Futsal, CIRRUS (Central Informasi Remaja-Remaja Unik Smansa), Paskibraka, Taekwondo, KOPSIS (Koperasi Siswa), Teater Langit, NBK (Nihongo no Benkyo Kai), PMR WITASA (Palang Merah Remaja Wira Taruna Perkasa), KIR LP&P (Kelompok Ilmiah Remaja Lahan Pertamanan dan Percobaan), Bakset Ball, sepak Bola dan masih banyak kegiatan lainnya.
Dengan fasilitas yang memadai dan ditunjang ektrakurikuler yang baik, SMA Negeri 1 Depok memperoleh prestasi yang sangat memuaskan, baik akademis maupun non akademis. Antara lain Juara 1 dan 2 Olimpiade Akuntansi & Pasar Modal, Juara 1 Siswa berprestasi Kota Depok, Juara Umum The Battle of Chemistry, medali emas Olimpiade Sains National Ekonomi, medali perunggu Olimpiade Sains National Biologi, juara umum 3 Invitasi Taekwondo, Juara 2 lomba Biologi SMA oleh FMIPA UI Depok, juara 1 lomba karya tulis lingkungan oleh Dinas Pendidikan Depok, Juara 2 dan 3 Accounting Competition oleh Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Indonesia Jakarta, juara 1 siswa teladan Kota Depok dan masih banyak prestasi yang diraih siswa-siswi SMA Negeri 1 Depok. Semua itu, tentu bisa diraih dengan kerja keras dan disiplin dalam proses pembelajaran. Mujiono

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Lucky Club Casino Site | The #1 Online Gambling Site in
Lucky Club Casino is a well-known online casino for high rollers, players, and non-gamblers. The site offers luckyclub more than 50 games on a daily basis,